Daftar gol internasional yang dicetak oleh Robbie Keane


Robbie Keane (gambar pada 2013) adalah pencetak skor terbanyak dari Republik Irlandia.

Robbie Keane, seorang pesepak bola profesional asal Irlandia, adalah pecetak skor papan atas dari tim nasional sepak bola Republik Irlandia, dengan 68 gol dalam 146 penampilan.[1] Keane membuat debut internasionalnya dalam kekalahan 2–1 melawan Republik Ceko pada Maret 1998,[1] dan mencetak gol internasional pertamanya pada penampilan kelimanya, sebuah kemenangan kualifikasi UEFA Euro 2000 5–0 atas Malta.[2] Ia menjadi pencetak skor utama sepanjang masa asal Irlandia pada Oktober 2004, saat ia dua kali mencetak skor melawan Kepulauan Faroe pada kualifikasi Piala Dunia FIFA 2006,[3] melampaui rekor Niall Quinn yang berjumlah sebanyak 21 gol dalam 91 permainan.[4] Pada Juni 2013, Keane juga menjadi pemain yang paling banyak tampil asal Irlandia pada penampilan ke-123nya, dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia FIFA 2014 melawan Kepulauan Faroe.[5] Ia adalah salah satu dari enam pemain Republik Irlandia dengan lebih dari 100 penampilan (empat orang diantaranya masih aktif),[6] dan juga menjadi kapten tim nasionalnya sebanyak 50 kali.[5]

Keane mencetak tiga hat-trick internasional, yang pertama terjadi saat melawan San Marino pada November 2006. Hat-trick keduanya terjadi pada Juni 2013, melawan Kepulauan Faroe, sementara yang ketiga terjadi saat melawan Gibraltar pada Oktober 2014. Hal ini membuat Keane menjadi pencetak skor tertinggi dalam sejarah kompetisi kualifikasi Kejuaraan Eropa UEFA, dengan 21 gol, melampaui pencetak rekor sebelumnya, Hakan Şükür dari Turki.[7] Keane juga merupakan salah satu dari dua belas pemain yang mencetak skor dalam tiga pertandingan final Piala Dunia berturut-turut; ia mencetak satu gol masing-masing melawan Jerman dan Arab Saudi dalam tahap grup, dan melawan Spanyol dalam tahap knockout dari Piala Dunia FIFA 2002.[8]

Keane telah mencetak gol terbanyak melawan Kepulauan Faroe dan Gibraltar (lima) ketimbang melawan tim nasional lainnya. Lebih dari setengah golnya (41) dicetak dalam pertandingan kandang, bermain dalam tiga lapangan: Lansdowne Road, Croke Park dan Stadion Aviva.[1]

Keane memainkan pertandingan terakhirnya untuk Republik Irlandia pada pada Agustus 2016, dalam kemenangan 4–0 atas Oman, dalam sebuah pertandingan persahabatan di Stadion Aviva, Dublin, mencetak gol internasional ke-68 dan terakhirnya untuk negaranya.[9]

  1. ^ a b c Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama rsssf
  2. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama firstbrace
  3. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama record
  4. ^ "Niall John Quinn – Goals in International Matches". RSSSF. 22 January 2009. Diakses tanggal 25 October 2015. 
  5. ^ a b "Robbie Keane". Asosiasi Sepak Bola Irlandia. Diakses tanggal 25 October 2015. 
  6. ^ "Ireland – Record International Players". RSSSF. 13 June 2015. Diakses tanggal 9 November 2015. 
  7. ^ "Keane makes history with Ireland". UEFA. 11 October 2014. Diakses tanggal 24 October 2015. 
  8. ^ Fitzmaurice, Aidan (14 October 2014). "Ten things you may not know about Robbie Keane". UEFA. Diakses tanggal 4 November 2015. 
  9. ^ "Robbie Keane signs off Ireland duty doing what he does best". The Irish Times. 31 August 2016. Diakses tanggal 1 September 2016. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search